BANDUNG, KOMPAS.com - Personel grup vokal Project Pop berziarah ke makam salah seorang personelnya, Mochamad Fachroni alias Oon di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Legok Cisereuh, Mekarwangi, Kota Bandung, Sabtu (14/1/2017) siang.
Sebelumnya, para personel Project Pop tak sempat mengantar jenazah Oon ke tempat peristirahatan terakhirnya. Sebab, ketika Oon dikabarkan meninggal pada Jumat (12/1/2017), mereka tengah manggung di Muara Enim, Sumatera Selatan.
Dengan diantar mobil mini bus putih, para pesonel Project Pop tiba di lokasi sekitar pukul 13.00 WIB. Tika, Udjo, Gugum, Yosi, dan Odie lantas melantunkan doa sembari menabur bunga.
Tika menceritakan, kabar meninggalnya Oon didapat dari salah satu kerabat Oon. Saat itu, tim Project Pop baru tiba di bandara.
"Jadi kondisinya sama. Kami dapat kabar saat baru masuk gate bandara. Odie yang pertama kali dapat pesannya. Kami semua kaget, karena kejadiannya di saat kami enggak ada," ujar Tika dengan mata sembab.
Udjo menuturkan, ia bersama personel yang lain berani untuk meninggalkan Oon lantaran belakangan kondisinya mulai beranjak membaik.
"Beberapa waktu lalu kondisinya memang memburuk. Kami sempat obrolin, tapi kami berani ningalin karena kondisinya sudah oke, jadi ya sudah aman," ungkapnya.
"Kami sempat preskon juga kan, tapi kondisi Oon itu seperti roller coaster, kadang bisa membaik, tiba-tiba bisa turun," tambah Yossi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.