Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Jared Leto Akan Bermain dalam "The Batman"?

Kompas.com - 19/01/2017, 20:30 WIB
Irfan Maullana

Penulis

KOMPAS.com - Jared Leto masih tertarik untuk bermain sebagai Joker, karakter supervillain dalam film adaptasi komik DC. Pada Rabu (18/1/2017), melalui akun Snapchat miliknya, aktor Suicide Squad itu mengunggah dua gambar yang erat kaitannya dengan Joker.

Pada foto yang pertama, Leto menampilkan sampul komik "Batman: The Killing Joke". Sementara foto yang kedua menampilkan perhiasan berupa gigi Joker yang diletakkan di kotak Gucci berwarna ungu dengan maksud mengingatkan penggemar bahwa Batman (Ben Affleck) pernah memukul rontok gigi penjahat berpenampilan badut tersebut sebelum kisah Suicide Squad diangkat ke layar lebar.

Posting tersebut membuat penggemar mulai berspekulasi bahwa Leto bisa saja tampil dalam film Ben Affleck yang terbaru, The Batman. Namun, semenjak Deathstroke dipastikan menjadi musuh utama, cerita Joker perlahan-lahan mulai tidak mendapatkan tempat.

Spekulasi lainnya menyebutkan bahwa Leto kemungkinan akan tampil bersama Margot Robbie (pemeran Harley Quinn) di Gotham City Sirens. Namun, sayangnya hingga kini belum ada kabar pasti mengenai keterlibatan Leto dalam film tersebut. Apalagi belakangan ini Leto sudah dipastikan tidak akan terlibat dalam Justice League.

Sebagai informasi, banyak adegan karakter Joker yang dimainkan Leto dalam Suicide Squad pada 2016 lalu yang 'terpaksa' dipotong. Leto bahkan mengekspresikan kekecewaannya dengan berujar, "Apakah ada yang tidak bisa dipotong? Aku bertanya padamu, ada yang tidak bisa dipotong? Ada begitu banyak adegan yang harus dipotong dari film ini."

Ia kemudian sedikit menyinggung karakter Joker yang pernah diperankan mendiang Heath Ledger.

"Jika aku mati sekarang itu akan menjadi kabar yang bagus dan semuanya (stok adegan) akan dikeluarkan."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com