JAKARTA, KOMPAS.com - Artis musik Kevin Aprilio (26) membenarkan kabar bahwa ia dan sang ayah, musisi Addie MS, menjadi korban investasi bodong berimbal hasil tinggi.
Akibatnya, uang mereka senilai Rp 8,5 miliar pun melayang usai mendapat tawaran investasi oleh seorang kenalan bernama Tommy Y Simanungkalit.
"Iya (jadi korban investasi bodong), ya benar (Rp 8,5 milir)," ujarnya dalam wawancara di CGV Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (26/1/2017) malam.
Sayangnya, Kevin enggan menjelaskan lebih detail masalah yang menerpanya. Pentolan grup band Vierratale ini berharap bisa belajar dari kesalahan agar hal itu tak terulang.
"Intinya orang kalau mau investasi ya lihat dulu perusahaannya, jangan terlalu percaya sama orang terdekat sih sebenarnya," kata Kevin.
Terkadang, masih kata Kevin, pelaku penipuan justru bukanlah orang yang tak dikenal.
"Kalau terlalu dekat kan biasanya terlalu percaya malah. Korbannya kan rata-rata emang sahabatnya semua, saudara dan lain-lain," ucap putra penyanyi Memes ini.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.