Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raffi Ahmad Punya Cara Tangkal Gosip Rumah Tangganya

Kompas.com - 18/02/2017, 17:02 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Raffi Ahmad (30) punya cara menangkal gosip-gosip yang kerap menimpa rumah tangganya dengan Nagita Slavina atau Gigi (28). Menurut Raffi, setiap dua insan yang membangun bahtera rumah tangga pastinya tidak lepas dari yang namanya permasalahan.

"Setiap rumah tangga kan pastinya ada aja cobaannya. Yang penting saya sama Nagita tetap berkomunikasi yang baik," ujar Raffi saat menggelar pengajian di rumahnya di Green Andara Residence, Pondok Labu, Jakarta Selatan, Sabtu (18/2/2017).

Baik Raffi maupun Nagita sepakat tidak mau memusingkan gosip yang beredar di permukaan publik.

Baca juga: Sayuran Ini Bisa Turunkan Gula Darah Tinggi hingga 50 Persen, Apa Itu?

"Di luar sana memang banyak gosip miring, aku sendiri sama Gigi kalau baca di Instagram atau sosial media gubrisin aja yang kayak gitu. Aku sama Nagita santai-santai aja," katanya.

Terkait dengan perayaan hari ulang tahun kedua, Gigi dan Raffi berharap keluarganya tetap langgeng sampai akhir hayat. Bahkan pada ulang tahun kali ini Nagita memberikan kado berupa lagu kepada Raffi. Lagu itu berjudul "Ku Jaga Takdirku" yang diciptakan oleh Melly Goeslaw dan Anto Hoed.

"Dulu kan waktu kami nikah dikasih lagu sama Teh Melly Goeslaw judulnya 'Kamulah Takdirku'. Kalau sekarang dikasih kado sama Nagita 'Ku Jaga Takdirku'. Harapannya semoga saya jadi suami yang baik, jadi imam keluarga yang baik. Dikasih lagu sama Gigi tersentuh sih," kata Raffi.

Untuk diketahui, Raffi dan Nagita sama-sama berulang tahun pada 17 Februari. Raffi lahir pada 17 Februari 1987 sedangkan Nagita lahir pada 17 Februari 1988. Mereka menikah pada 17 Oktober 2014.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Respons Menko Polkam Budi Gunawan soal Polemik RUU TNI
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau