Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganti Manajemen, GIGI Tampil Lebih Kekinian

Kompas.com - 12/04/2017, 19:54 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup band GIGI mengumumkan perubahan manajemen mereka yang sebelumnya bernama E-Motion Entertaiment berganti menjadi Rumah Cinta Gigi Kita.

"Mungkin tahun kemarin pada tahu GIGIpindah manajemen, tahun ini kami mempertegas lagi kalau namanya Rumah Cinta Gigi Kita, kami berempat sepakat ada pembaruan dalam manajemen," kata pemain drum GIGI, Gusti Erhandy Rakhmatullah atau Hendy, saat jumpa pers peluncuran situs web dan manajemen baru GIGI, di Kawasan Gandaria, Jakarta Selatan, Rabu (12/4/2017).

Tim manajemen GIGI kali ini dihuni oleh anak-anak muda, salah satunya adalah pemain drum Bonti Ramdhan, putra pemain bas GIGI, Thomas Ramdhan.

"Ada anak muda dan salah satu yang megang peranan (adalah) Bonti Ramdhan, anaknya Thomas dan bertalenta," ucap Hendy.

GIGI yang juga dihuni Armand Maulana (vokal) dan I Dewa Gede Budjana alias Dewa Budjana (gitar), juga meluncurkan tampilan situs web terbaru yang menurut Hendy merupakan hal baru selama 23 tahun GIGI berkarya.

"Website kami berganti nama konten menarik. Menurut GIGI, ini hal yang baru selama 23 tahun," ucap Hendy.

Dalam situs web terbarunya, GIGI dengan lengkap memberikan informasi seputar kegiatan mereka, seperti halnya profil personel, jadwal kegiatan, cerita selama 23 tahun berkarya, diskografi, dan ada pula kanal yang terhubung langsung dengan saluran YouTube GIGI.

Armand menambahkan, perubahan ini dilakukan agar GIGI tetap eksis sebagai sebuah band yang masih aktif berkarya di tengah era digital yang semakin maju.

"Dengan kekuatan di era digital sekarang, kalau tidak melakukan perubahan takutnya GIGI hanya sebatas nama yang orang bilang living legend, nah kami pengin terus update," kata Armand.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau