CIBINONG, KOMPAS.com -- Kuasa hukum artis peran Atalarik Syah, Junaidi, membantah rumor yang menyebut kliennya selama ini melarang sang istri Tsania Marwa bertemu anak-anak mereka.
Sebagai informasi, Tsania berencana melaporkan Atalarik ke Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) karena merasa dipersulit menemui dua buah hatinya yang saat ini tinggal bersama Atalarik.
"Enggak ada larangan untuk bertemu," ucap Junaidi menegaskan di Pengadilan Agama Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (18/4/2017).
Justru, selama sebulan lebih Atalarik dan Tsania pisah rumah, Junaidi menyebut kliennya telah menunggu kedatangan sang istri untuk kembali berkumpul bersama.
"Atalarik itu sampai sebelum gugatan diterima bulan Maret itu masih menunggu. Istrinya keluar rumah tanpa pamit kan berada dalam keadaan tak diridai suami. Tanggal 27 dia disuruh pulang, tapi Marwa tak datang," kata Junaidi.
Perihal Tsania yang mempertanyakan mengapa ia tak diperbolehkan masuk ke rumah menemui anak-anaknya, serta mengapa mereka tak dititipkan ke Tsania selama Atalarik umrah, Junaidi memberi penjelasan.
"Anak itu udah di rumah yang nyaman, pasti dipercayakan sama ibundanya Arik. Enggak mungkin dikasih ke Marwa. (Tidak bisa komunikasi telepon) Ya kan Arik sama Marwa udah saling blok, memang enggak bisa bertelepon," ujar Junaidi.
Kemudian, soal video selamat ulang tahun dari anak-anak Tsani yang dikirimkan lewat WhatsApp, ia mengatakan hanya bisa melalui karena kliennya sedang umrah.
"Ulang tahun dia saya posting video anaknya sama ucapan Atalarik juga bilang selamat ulang tahun umi, enggak direspons sama dia. Pada saat itu kan Arik umrah, yang memvideokan itu kan keluarganya," ucap Junaidi.
Ketika dicecar pertanyaan mengapa Arik yang menginginkan rujuk justru tak langsung saja mengantar anaknya menemui Tsania, Junaidi hanya memberi jawaban singkat.
"Gini ya, kamu suka sama orang, tapi orang sudah enggak suka sama kamu. Gimana sih," ujarnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.