JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Prisia Nasution mengaku penakut. Namun, di satu sisi ia justru membintangi sebuah film horor berjudul The Curse.
"Aku sebenarnya takut film horor. Ini kali pertama filmku bergenre horor," kata perempuan yang karib disapa Pia ini dalam konferensi pers di Djakarta Theatre XXI, Jakarta Pusat, Rabu (26/4/2017).
Lalu mengapa ia akhirnya nekat menerima tawaran bermain dalam film horor? Pia mengatakan, cerita film The Curse membuatnya memutuskan melawan rasa takut itu.
"Bukannya antihoror, tapi dari ceritanya belum ada yang sreg aja sih. Sebenarnya aku suka film horor walaupun takut nontonnya, kayak film horor Thailand kan bagus ya ceritanya. Jadi pas ditawarin ini, 'Oh akhirnya ada genre horor yang serius', jadi kenapa enggak aku coba?" katanya.
Bakal beradu akting lagi dengan aktris Shareefa Daanish yang terkenal dengan film-film horor ikut menjadi salah satu alasan mengapa Pia berbulat menerima tawaran tersebut.
"Pertamanya karena dengar nama Daanish sih, udah lama juga enggak kerja sama Daanish. Percaya aja sama proyeknya, pas baca sinopsis ceritanya oke," ucap Pia.
Pia menambahkan, selama shooting film arahan sutradara Muhammad Yusuf itu ia berusaha tak berpikir macam-macam agar tak ketakutan.
"Lokasinya emang sangat menyeramkan sih (Victoria, Australia), di luar kota dan sangat jauh dan sepi banget. Aku enggak mau mikir ke arah situ. Aku aslinya penakut banget, jadi enggak mau mikirin ke arah situ. Pura-pura enggak tahu," kata Pia.
"Tapi kan (tokoh) setannya udah kenal dari sebelum make up sampai udah. Jadi udah santai he-he-he," tambahnya.
Film The Curse akan tayang di bioskop Indonesia mulai 27 April 2017.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.