Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Priyanka Chopra: Karier Saya Tak Tergantung Kesuksesan Orang Lain

Kompas.com - 29/05/2017, 04:05 WIB

KOMPAS.com - Artis peran Bollywood Priyanka Chopra makin memantapkan posisinya di Hollywood. Setelah membintangi film seri Quantico, Chopra bermain dalam film layar lebar Baywatch.

Ia tidak sendiri. Ada artis peran Bollywood lain yang mulai dikenal di Hollywood. Dialah Deepika Padukone, yang beberapa waktu lalu membintangi xXx: The Return of Xander Cage.

Ketika ditanya apakah ia merasa tertekan dengan kesuksesan film yang dibintangi Padukone, Chopra memberi jawaban tegas.

"Karier saya tidak tergantung pada karier orang lain. Film orang lain sukses atau tidak, tak ada hubungannya dengan saya," jawab Chopra.

"(Baywatch) ini film saya berikutnya jadi taruhannya besar, karena saya belum membintangi film lagi setelah Jai Gangajal (Bollywood)," lanjut Chopra.

Dalam film Baywatch, Priyanka Chopra memerankan karakter antagonis, Victoria Leed. Ia mengaku mendapat pengalaman menyenangkan dengan perannya itu.

Ia menolak saat disebut Baywatch merupakan film pertamanya di Hollywood.

"Saya tidak melihatnya sebagai film pertama. Saya sudah lama menjadi artis peran. Sudah membintangi banyak film dan sekarang saya diperkenalkan ke pasar baru. Saya tidak akan menganggap 'oh ini film Hollywoodku akan diputar," papar Chopra.

Ia mengungkap karakter yang ia mainkan itu sedianya untuk sosok pria bertubuh besar.

"Tetapi mungkin Seth Gordon (sutradara) ingin Dwayne Johnson menghadapi tokoh antagonis dari jender berbeda," katanya.

"Kan Dwayne sering bertarung dengan lelaki penjahat. Jadi kira-kira apa yang ia lakukan kalau penjahatnya perempuan? Sutradara menganggapnya menarik,"  pungkas aktris berusia 34 tahun itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau