Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjalanan Julia Perez Melawan Kanker Mulut Rahim Berakhir

Kompas.com - 10/06/2017, 14:01 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah kurang lebih tiga tahun berjuang melawan kanker mulut rahim, penyanyi dangdut Julia Perez akhirnya 'menyerah' pada Sabtu (10/6/2017).

Wanita yang akrab disapa Jupe itu mengembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat, setelah menjalani operasi besar pada perutnya, Jumat (9/6/2017).

Berikut ini riwayat perjalanan Julia Perez dalam melawan kanker mulut rahim yang dideritanya.

Jupe Mengungkapkan Penyakitnya

Kala itu Jupe mengumumkan bahwa dirinya baru saja dinyatakan mengidap kanker oleh dokter.

"Aku kena kanker serviks, stadium 2A," kata Jupe seraya terisak dan mengusap air matanya saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta, Senin (27/10/2014).

Jupe mendadak mengumumkan hal tersebut. Untuk mendukung pernyataannya, Jupe juga menunjukkan hasil pemeriksaannya selama berobat di Singapura.

"Ini yang selama ini aku tutupin dari kalian. Menurut aku, penyakit ini yang dibutuhkan ketegaran mental. Aku harus selalu berpikir positif," ungkap Jupe.

Jupe Jalani Operasi Pertama

Setelah divonis menderita kanker, Julia Perez akhirnya memutuskan untuk menjalani operasi pertamanya di Singapura.

"Jadi hari ini pergi berangkat ke Singapura untuk operasi, operasinya pemotongan dari leher rahim," terang Jupe saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin (27/10/2014).

Jupe menuturkan, saat kali pertama divonis, ia disarankan menjalani kemoterapi. Karena tidak memercayai vonis itu, ia pun memeriksakan diri ke dokter lain.

[Baca juga: Menelusuri Rekam Jejak Perjuangan Julia Perez Melawan Kanker Serviks]

"Ada kali 20 dokter saya datengin. Banyak yang suruh saya kemo. Saya enggak ingin melakukan karena menghasilkan lebih depresi, rambut rontok, mood jelek. Saya cari operasi lain," kata dia.

"Ternyata kalau masih stadium 2A bisa dioperasi. Dokter saya di Australia dan Eropa juga usulkan operasi untuk pemotongan leher rahim," sambungnya lagi.

Usai Jalani Paket Kemoterapi Pertama

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau