Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandra Dewi: Kawin Kontrak? No Way!

Kompas.com - 05/06/2008, 19:56 WIB


HANYA ada satu jawaban pendek yang akan muncul dari artis yang kini sedang menjadin pujaan publik jika ia ditanya soal kawin kontrak: No way!

Tentu Sandra Dewi punya alasan yang kuat atas jawabannya itu. "Saya menentang keras kawin kontrak. Ini menjatuhkan harga diri dan martabat kaum wanita," kata aktris sinetron yang berperan sebagai istri kontrak dalam sinetron Aku Jameela.

Namun Sandra Dewi yang kini menjadi ikon mehaportal berita  Kompas.com itu punya jawaban dan alasan berbeda terkait kesediaannya menerima tawaran peran sebagai isteri kontrak dalam sinetron terbarunya itu.

"Saya mau menerima peran ini setelah mempelajari apa dan bagaimana kawin kontrak, dan saya sangat menentangnya," kata Sandra di lokasi syuting di Cibubur, Jakarta, Rabu.

Bahkan, menurutnya, sinetron itu dapat dikatakan sebagai potret atas kisah nyata. Sebab Jameela adalah potret seorang wanita di sebuah daerah, yang mengalami kawin kontrak.

"Ia korban balas dendam seorang pemuda yang sakit hati kepadanya" kata Sandra, tanpa mengungkapkan nama daerah tempat tinggal sosok wanita tersebut.

"Lewat sinetron inilah saya bisa menegaskan sikap saya menentang kawin kontrak, yang jelas-jelas melecehkan martabat wanita," kata perempuan bernama lengkap Monica Nicholle Sandra Dewi Gunawan Basri, kelahiran Pangkal Pinang, Provinsi Bangka-Belitung, 18 Agustus 1983, itu.  

Dalam sinetron Aku Jameela, Sandra Dewi mendapat lawan main Al Fathir dan Didi "Element" Riyadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com