Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KPK Periksa Laporan Kekayaan SBY Hari Ini

Kompas.com - 19/05/2009, 09:22 WIB

BOGOR, KOMPAS.com — Komisi Pemberantasan Korupsi, Selasa (19/5) pukul 10.00, mendatangi kediaman Susilo Bambang Yudhoyono, calon presiden yang diusung koalisi pimpinan Partai Demokrat, di Puri Cikeas, Jawa Barat, untuk mengklarifikasi Laporan Harta dan Kekayaan Penyelenggara Negara. Data terakhir pada tanggal 2 Juli 2007 menunjukkan, SBY, yang juga Presiden RI, memiliki kekayaan Rp 7,144 miliar dan 44.887 dollar Amerika Serikat.

Direktur LHKPN KPK Muhammad Sigit mengatakan, pihaknya akan menurunkan satu tim yang berjumlah lima orang. Selain ke kediaman SBY, KPK juga menurunkan dua tim ke kediaman dua capres lainnya, yakni Megawati Soekarnoputri dan M Jusuf Kalla.

Pantauan Kompas.com di sekitar Puri Cikeas, suasana masih lengang. Tidak ada peningkatan pengamanan yang berarti. Sejumlah petugas keamanan yang terdiri dari TNI dan polisi tampak berjaga-jaga mulai dari pintu masuk Puri Cikeas. Sementara itu, beberapa wartawan pun satu per satu berdatangan ke kediaman RI 1 tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com