Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zizi Ingin Lanjutkan Studi dan Kelola Sanggar

Kompas.com - 11/10/2009, 22:56 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Apa yang akan dilakukan Puteri Indonesia 2008 Zivanna Letisha Siregar seusai melepaskan mahkotanya? Dara yang biasa disapa Zizi itu bertekad melanjutkan studinya sambil tidak lupa senantiasa melanjutkan tugas lazimnya mereka yang tak lagi menyandang gelar bergengsi itu.

Zizi saat sosialisasi safety riding Yamaha di Bandung, Minggu (11/10), mengatakan, tugas itu ia wujudkan dalam bentuk kecintaan terhadap budaya Indonesia.

"Saya sangat mencintai budaya negeri sendiri dan akan membuat sanggar tari," ujarnya.

Zizi yang hobi menari itu juga gemar memainkan musik tradisional. Dia sudah bergabung dengan sanggar tari dan musik.

"Mungkin saya akan menjalankan bisnis dengan mengelola sanggar sendiri. Saya akan mencobanya karena bisa dieksplor," katanya.

Selain di dalam negeri, sisi positif dari mengelola sanggar, yakni karya-karya yang sudah dihasilkan dapat diekspos ke luar negeri. Zizi menyerahkan mahkota kepada Qory Sandioriva dari Nanggroe Aceh Darussalam yang menyandang gelar Putri Indonesia 2009.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com