Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peter Gontha Puji John Legend

Kompas.com - 06/03/2010, 08:35 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com — Meskipun tahun ini penyelenggaraan Java Jazz Festival telah memasuki tahun keenam, bagi Peter Gontha (61), persiapan penyelenggaraan festival musik itu tetap harus dilakukan dengan teliti.

”Dengan 1.000 musisi terlibat, dari luar negeri dan dalam negeri, kami tetap harus cermat. Setiap kali ada saja perubahan,” kata pria kelahiran Semarang, 2 Mei 1948, itu.

Butuh kesabaran berhadapan dengan musisi-musisi yang punya kebiasaan dan kebutuhan berbeda-beda. Namun, dia memuji John Legend, bintang utama Java Jazz kali ini, sebagai penyanyi internasional yang rendah hati dan sederhana. ”Dia itu top,” ujar Peter.

Java Jazz dibuka Jumat (5/3/2010) dan berlangsung hingga Minggu, dan lokasinya pindah ke Jakarta International Expo Kemayoran dari sebelumnya di Balai Sidang Jakarta. Perpindahan tempat ini juga butuh pengorganisasian dan terutama promosi ekstra. Namun, Peter optimistis target penonton 100.000 orang selama tiga hari festival akan tercapai.

Tak mengherankan bila putrinya, Dewi, yang sejak tiga tahun terakhir menggantikan Peter dalam kegiatan operasional sehari-hari masih mengandalkan ayahnya. ”Kalau Java Jazz biar Papa saja, itu lebih serius dan Papa sudah jadi ikon. Kalau untuk Soul Nation dan Java Rockin’Land yang lebih muda, boleh deh ke saya,” kata Dewi. (NMP)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com