Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mulan: "Cinta Mati III" Bukan Dhani Banget

Kompas.com - 06/04/2010, 19:42 WIB

JAKARTA, KOMPAS.comSingle "Cinta Mati III", mengikuti dua single terdahulu, "Cinta Mati" dan "Cinta Mati II", tak lama lagi siap diluncurkan Ahmad Dhani. Mulan Jameela, sang penyanyi ketiga lagu saduran tersebut, mengutarakan, lirik lagu "Cinta Mati III" tidak ditulis oleh Dhani berdasarkan pengalaman pribadinya atau Mulan. 

Klip video untuk lagu "Cinta Mati III", yang disadur Ahmad Dhani dari lagu "Do You Believe in Love" ciptaan Michael English, sedang digarap di Studio Sparcks, Jalan Raya Bogor, Jakarta Timur, Selasa (6/4/2010). Diterangkan oleh Mulan dalam wawancara di lokasi shooting tersebut, lagu itu berkisah tentang betapa besar pengorbanan seseorang untuk pasangannya demi cinta mati. Meskipun pengorbanannya dibalas tak enak oleh pasangannya, orang itu tetap mempertahankan cintanya. "Dia hanya berkata, 'Apa yang sudah aku lakukan adalah yang terbaik dan kamu akan merasakan kalau kamu kehilangan aku'," tutur Mulan.

Menurut Mulan, ia tak tahu persis sumber inspirasi dari lirik lagu saduran yang dibikin Dhani itu. "Memang, tema atau idenya bikin kita nengok. Apalagi, itu enggak dia (Dhani) banget. Soalnya, kok laki-laki bisa bikin lagu seperti itu," ucap Mulan. Namun, lanjut Mulan, "Dia (Dhani) bilang, itu bukan pengalaman pribadinya dan aku juga enggak pernah curhat seperti itu kepada dia."

"Cinta Mati III", menurut Mulan lagi, akan segera diikuti oleh "Cinta Mati IV". "Kemarin aku juga sempat dengar dia akan membuat lagu 'Cinta Mati IV'," ungkap Mulan. "Yang aku lihat, 'Cinta Mati I, II, III' adalah hasil kegeniusannya karena selama ini enggak ada judul lagu pakai I, II, III," sambungnya.

Namun, Mulan tak tahu pasti apa alasan Dhani membuat lagu tersebut hingga tiga seri. "Kalau itu, aku enggak mengerti. Tapi, menurutku, Mas Dhani adalah orang yang jago marketing, tapi juga ada unsur politisnya," ucapnya lagi.

Dari "Cinta Mati III", Mulan mengaku memperoleh pembelajaran positif. "Menurut aku, sih, tema lagu itu cukup banyak yang mengalami, khususnya perempuan. Dan, aku seperti diberi pelajaran dari lagu itu. Kalau suatu saat aku menjalani suatu hubungan dengan seseorang, paling tidak seperti itu," katanya. (FAN)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau