Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gading Marten, Cinta Mati Sama Belanda

Kompas.com - 19/05/2010, 19:22 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Meski terhitung masih 26 hari lagi dimulai, gema Piala Dunia 2010 Afrika Selatan sudah mulai terasa. Banyak orang dari berbagai kalangan masyarakat sudah marak menentukan tim jagoan dan membuat prediksi masing-masing.

Hal serupa juga berlaku bagi artis sinetron dan pemain film, Gading Marten. Gading yang mengaku gila bola ini memilih skuad Belanda sebagai kandidat juara Piala Dunia kali ini.

"Seperti tahun-tahun kemarin, aku tetap pilih Belanda. Terserah orang lain mau bilang Belanda itu juara tanpa gelar atau apalah, pokoknya aku tetap cinta mati sama Belanda," kata Gading, di Jakarta, Rabu (19/5/2010).

Artis kelahiran 8 Mei 1982 ini mengaku kecintaannya pada tim berjuluk "De Oranje" ini berawal dari fanatismenya terhadap klub Liga Italia, AC Milan.

"Awalnya aku nge-fans banget beberapa sama pemain AC Milan seperti Ruud Gullit dan Marco van Basten. Mereka ternyata dari Negara Belanda. Nah, dari situlah aku mulai menjadi penggemar setia Belanda," sebutnya.

Pada putaran final 11 Juni-11 Juli 2010 mendatang, Gading pun tak ragu memasang prediksi sampai perempat final bagi tim andalannya tersebut. "Untuk Belanda paling tidak sampai perempat final-lah," katanya.

Timnas Belanda sendiri sebelumnya tercatat nyaris mencetak kemenangan di dua putaran final Piala Dunia. Belanda harus puas bertengger di posisi runner-up pada Piala Dunia 1974 setelah kalah 2-1 dari Jerman Barat dan pada Piala Dunia 1978 usai ditumbangkan Argentina 3-1.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com