Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menggalang Dana

Kompas.com - 13/11/2010, 03:58 WIB

Gitaris Band Slank, Abdee Negara (42), seharusnya terbang ke Palembang pada Jumat (5/11) untuk show di kota itu pada Sabtu malam. Namun, ia memilih terbang pada Sabtu pagi karena ingin meramaikan acara ”Dari Gitaris untuk Indonesia” di Bentara Budaya Jakarta, Jumat malam.

”Saya harus ikut menyumbang bermain gitar karena cuma ini yang bisa saya sumbangkan,” kata Abdee.

Jumat malam pekan lalu, ia tampil bersama Baron dan Adrian Adi Utomo membawakan lagu dari band Slank berjudul ”Ku Tak Bisa”.

Abdee, sejak beberapa tahun terakhir ini, selalu aktif terlibat dalam aksi penanganan bencana, seperti gempa bumi di Yogya-karta dan Sumatera Barat beberapa waktu lalu.

”Tahun ini saya di Jakarta saja karena sedang ada masalah di ginjal. Sepertinya lebih efektif kalau saya ada di Jakarta karena bisa ikut tampil di mana-mana menggalang dana amal,” katanya.

Menurut Abdee, sebenarnya bangsa kita dari dahulu kala sudah belajar menghadapi bencana.

”Nenek saya selalu mengingatkan saya agar berhati-hati kalau sedang di pantai dan airnya tiba-tiba surut. Biasanya nanti terjadi banjir atau tsunami. Sekarang, dengan teknologi yang makin canggih, kita menjadi tidak peka lagi...,” kata Abdee. (LOK)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com