BANDUNG, KOMPAS.com — Di hadapan majelis hakim dalam kasus video porno dengan terdakwa Nazriel Irham alias Ariel "Peterpan", presenter Cut Tari tak menampik bahwa dirinyalah perempuan yang ada dalam tayangan video esek-esek yang diputar di ruang sidang Pengadilan Negeri Bandung, Senin (13/12/2010).
"Cut Tari mengakui bahwa dalam video itu adalah dirinya dengan Ariel. Benar dia melakukan itu dengan Ariel," kata jaksa penuntut umum Rusmanto seusai menjalani sidang.
Mengenai waktu pembuatan video itu dilakukan, Cut Tari mengaku tidak jelas tepatnya. "Dia bilang sekitar tahun 2005-2006,"
"Berapa kali? Katanya di bawah tiga kali. Mengenai tempatnya, Cut Tari lupa," beber Rusmanto menirukan jawaban Cut Tari dalam kesaksiannya di ruang sidang.
Berbeda dengan Cut Tari, Ariel masih keukeuh tak mengakuinya. "Kalau Ariel, tidak mengakui," ujarnya.
Sejumlah saksi dihadirkan dalam sidang keempat Senin ini. Selain Cut Tari, ada juga rekan Ariel di Peterpan dulu. Mereka adalah Andika dan Indra, yang kini tergabung dalam grup band The Titans.
Foto lengkap di: KOMPAS IMAGES
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.