Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalan-jalan dan Ibadah

Kompas.com - 06/04/2011, 04:29 WIB

Ramon Y Tungka (26) baru kembali dari Tanah Suci Mekkah. Seorang diri, Ramon menunaikan ibadah umrah. ”Baru sampai Jakarta dua hari lalu. Belum sempat istirahat karena langsung sibuk dengan urusan keluarga,” ujar Ramon yang main di Pesan dari Surga dan Ekskul.

Bagi Ramon, bisa menunaikan umrah adalah hal istimewa. ”Buat orang lain mungkin biasa, tetapi buatku spesial. Aku sadar umrah bukan karena kemampuan saja, tetapi juga kemauan,” tuturnya. Dia bersyukur karena ibadah umrahnya selama dua minggu berjalan lancar.

Menurut Ramon, niat untuk umrah sudah datang tahun lalu. Sebuah peristiwa membuat dia ingin cepat-cepat berangkat. ”Saat di Mentawai, Sumatera Barat, perahu kecil yang aku tumpangi kena badai. Sudah hampir tenggelam. Namun, Tuhan masih memberi keselamatan. Dari situ aku sadar, Tuhan tidak pernah lupa,” kenang Ramon.

Niat itu akhirnya terlaksana tahun ini. ”Daripada mimpi jauh-jauh ke Eropa, lebih baik umrah dahulu. Kalau umrah, jalan-jalan dapat, ibadah juga dapat,” kata lelaki yang senang jalan-jalan ini.

Setelah Lebaran, Ramon baru kembali syuting untuk film layar lebar. Saat ini Ramon bergabung dengan Sanggar Teater Populer yang Mei nanti menampilkan pementasan kedua Pinangan dan Penagih Hutang di Balai Pemuda, Surabaya, Jawa Timur. (DOE)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com