JAKARTA, KOMPAS.com -- Pedangdut Cici Paramida sudah pasti akan kesepian. Pasalnya, Cici akan ditinggal Siti menikah pada Juni ini. Setelah menikah, Siti akan ikut suaminya ke Turki. Rencananya, jawara Kontes Dangdut TPI (KDI) tahun 2005 ini menikah bulan ini dengan pria asal Turki itu.
"Agak sedih juga sih kalau nanti ditinggal Siti," kata Cici saat ditemui di Yayasan Dorce Halimatussa'diyah, Jatibening, Bekasi, Minggu (5/6/2011).
Meskipun berat, karena selama ini selalu bersama-sama, terutama kala menyanyi dari satu panggung ke panggung lainnya, Cici mengaku sudah memberi doa dan restu untuk adiknya tersebut.
"Kalau Allah sudah memberi jalan dan menentukan, ya saya hanya bisa memberikan doa saja," kata Cici. Sebaliknya, Cici merasa senang Siti akhirnya menikah.
Bagi Cici, adiknya yang mengikuti jejaknya sebagai penyanyi dangdut tersebut sudah memilih jalan hidup terbaiknya. Walau esok hari jarang bertemu, apalagi setelah Siti ikut suaminya menetap di Turki, Cici akan selalu mendoakan Siti.
Siti yang saat itu ada disamping Cici terus berusaha menenangkan kakaknya tersebut. "Siti nggak meninggalkan Kak Cici. Nanti juga bertemu lagi," kata Siti.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.