Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pinangan Dennis Lyla Pikat Hati Presenter Thalita Latief

Kompas.com - 15/07/2011, 04:29 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Sosok Dennis Rizky (24), bassis band 'Lyla' meskipun lebih pendiam daripada kekasihnya, presenter Thalita Latief (22), ternyata menyimpan banyak misteri.

Saat acara lamarannya pada Sabtu (23/4/2011) lalu, Dennis memikat calon istrinya dengan sebuah kejutan manis memesona, apakah itu?

"Wah parah nih ketinggalan gosip. Kita kemarin lamarannya, Sabtu (23/4/2011). Acara sederhana saja. Alhamdulillah lancar, dua belah pihak keluarga juga sudah kenal. Tapi..." ujar Thalita, saat konferensi pers acara prewedding mereka di Studio May May, Kebon Jeruk, Jakarta, Kamis (14/7/2011).

Dennis rupanya menyiapkan secara khusus acara lamaran tersebut bagi sang idaman. Tanpa sepengetahuan Thalita, Dennis mengungkapkan isi hatinya untuk meminangnya kepada sang ayah.

"Ini satu hal yang buat gue terkejut banget di awalnya. Bayangin, dia ngelangkahin gue, nggak ngasih tahu gue kalau dia mau meminang gue jadi istrinya. Terkejut sih, tapi bahagia, he-he-he," papar putri bungsu dari tiga bersaudara yang semuanya perempuan ini.

"Dia berani yah orangnya, padahal semua saudara gue perempuan. Nggak takut apa, dimarahin sama bokap (ayah)? Di sinilah gue sadar dia cowok yang tepat buat gue. Awalnya gue sempet ragu memilih dia menjadi pendamping hidup, benarkah dia pasangan gue kelak? Ternyata iya. Dia gentle orangnya dan bisa berbagi ide bersama gue. Akhirnya, gue siap dinikahinya," lanjut perempuan kelahiran Jakarta, 6 Desember 1988 ini.

Selain itu, cara Dennis membimbingnya untuk menyelesaikan permasalahan bagaimana mempertemukan kedua belah pihak keluarga masing-masing di saat-saat pinangan juga semakin membuat Thalita jatuh hati.

Bagi perempuan yang juga berprofesi menjadi pesinetron itu, dirinya puas karena awal pertemuan kedua keluarga berbeda sukses dilakukan. "Alhamdulillah yang besarnya sudah terlewati," timpalnya. Senada, Dennis turut mengamini.

"Pasti ada lika-liku menyangkut dua keluarga yang berbeda-beda, terutama saat lamaran. Alhamdulillah lancar dan lolos. Sekarang tinggal di fokus mengadakan acara pernikahan. Kalaupun ada permasalahan nantinya, pasti bisa diselesaikan dengan baik-baik," ujar Dennis.

Seperti diberitakan sebelumnya, pasangan ini akan menikah Minggu (9/10/2011). Prosesi telah dijalankan dari detik-detik lamaran hingga pengambilan foto sesi-sesi prewedding. Saat ini keduanya sedang mempersiapkan tahapan selanjutnya, prosesi akad nikah dan resepsi pernikahan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com