JAKARTA, KOMPAS.com -- Tampil dengan pakaian kulit serba ketat rupanya tak selalu menjadi ciri khas vokalis Indah Dewi Pertiwi (IDP). Contohnya, saat bernyanyi di peluncuran album Cerita Cinta milik pesinetron Teuku Wisnu, pelantun single "Hipnotis" itu tampil terkonsep dengan busana batik bercorak Papua.
"Ya sekarang ini tampil bertemakan Indonesia, modern tapi tetap Indonesia. Ini aku pakai celana batik corak Papua. Indonesia banget kan!" kata Indah dalam wawancara di Ballroom Hotel Mulia, Jakarta, Jumat (29/7/2011).
Penampilan fashion IDP yang mirip suku pedalaman Papua ini disesuaikannya dengan lagu yang akan dinyanyikannya. "Sekarang aku bakal bawakan lagu "Indonesia Negeriku". Jadi aku pakai baju unsur Indonesia yang lebih banyak. Aku bicara sama fashion stylish-ku katanya unsur Indonesianya dibanyakin," ujar Indah.
Indah melengkapi penampilan fashion yang membalut tubuhnya dengan aksesori berupa gigi sapi yang melingkar di lehernya, dan bulu ayam sebagai mahkota di kepalanya. "Fashion stylish-ku dia suka baca-baca referensi, dia kumpulin aksesori yang aku pakai sekarang. Kayaknya konsep yang sekarang cuma sekali pakai, karena masih banyak budaya Indonesia yang bisa jadi konsep penampilan pas manggung," kata Indah.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.