Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

J.Lo Jual Cincin Tunangan Pemberian Anthony

Kompas.com - 14/12/2011, 15:54 WIB

LOS ANGELES, KOMPAS.com — Karena ingin mengubur masa lalunya, aktris Jennifer Lopez dilaporkan  menjual seluruh perhiasan yang didapatnya dari Marc Anthony, mantan suaminya.

Salah satu perhiasan berharga yang dijual Lopez adalah cincin pertunangan yang harganya ditaksir mencapai 4 juta dollar AS. Cincin tersebut dikabarkan telah siap dilelang.

Seperti diberitakan, Lopez dan Anthony mengumumkan perpisahan mereka awal tahun ini, setelah menjalani pernikahan selama tujuh tahun. Dalam pertunangannya, Lopez dihadiahi sebuah permata biru yang paling berharga dan langka dengan kadar 8,5 karat.

Langkah menjual barang spesialnya itu, diambil J.Lo—begitu dijuluki—lebih karena ingin memulai hidup baru dan memupus masa lalunya bersama Anthony. Kabar lain menyebutkan bahwa penjualan barang-barang itu dipicu kemarahan Lopez yang kecewa dengan pernyataan Anthony, yang melarang kekasih Lopez, Casper Smart (24), mengendarai mobil dengan membawa anak mereka, si kembar Max dan Emme.
   
Seorang teman kepada The Chicago Sun Times mengatakan, Lopez selalu punya cara untuk "berhijrah" dan melupakan kenangan-kenangan yang bisa memberinya pengaruh tidak sehat bagi kehidupannya. Hal itu tidak cuma dari sang mantan, tetapi juga dari mantan karyawan dan sahabat yang dianggapnya memberi pengaruh kurang baik untuk kehidupannya.

"Ketika Jennifer bergerak, dia benar-benar bergerak," kata sumber itu. "Itu juga yang dilakukannya ketika berpisah dengan Ben (Affleck), Diddy (Sean Combs), dan Ojani Noa," tambah sumber tersebut.

Soal barang-barang pemberian Anthony, ditegaskan Lopez, dirinya hanya   akan menjaga barang-barang yang telah diberikan kepada anak mereka.


 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau