JAKARTA, KOMPAS.com - Proses perceraian artis peran Nova Eliza terus berlanjut dengan sidang mendengarkan keterangan para saksi. Dari empat saksi yang diajukan oleh kuasa hukum Nova Eliza, Rudhi Mukhtar, SH, MKn, tiga saksi diterima oleh majelis hakim.
Salah satu saksi yang hadir adalah adik kandung Nova, Jabal Ghafur. Ia menuturkan bahwa hubungan antara Nova dengan suaminya, sutradara Mirwan Suwarso, memang sudah cukup lama tidak harmonis. "Saya hanya melihat keluarga Nova memang sudah tidak harmonis, tapi saya tidak tahu kenapa, karena sudah tidak tinggal serumah," tutur Jabal ketika diwawancara di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Kamis (23/2/2012).
Sementara itu, kuasa hukum Nova menerangkan, proses perceraian semakin dekat menuju sidang putusan. Untuk sidang berikutnya, yang akan diadakan pada 8 Maret 2012, Mirwan akan dipanggil dan jika tidak hadir baru palu putusan bisa diketuk. "Tinggal menunggu kelanjutan saja. Materinya enggak bisa diomongkan. Tanggal 8 (Maret 2012) nanti, memanggil sekali lagi Mirwan. Sampai tiga kali panggilan tidak datang, baru bisa putusan," kata Rudhi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanDapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.