Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berenice Bejo, Sang "Host" di Cannes

Kompas.com - 16/05/2012, 11:04 WIB

CANNES, KOMPAS.com -- Aktris Perancis kelahiran Buenos Aires, Argentina, Berenice Bejo, akan menjadi host dalam acara pembukaan Festival Film Cannes 2012 atau yang ke-65, yang akan digelar pada Rabu ini (16/5/2012) mulai pukul 19.00 waktu setempat di Palais des Festival, Cannes, Perancis. Tugas yang sama akan pula diembannya untuk acara penutupan festival tersebut pada 27 Mei 2012.   

Situs wikipedia.com mencatat, Bejo, yang lahir pada 7 juli 1976, terkenal dengan aktingnya sebagai Christiana dalam film A Knight's Tale (2001) dan Peppy Miller dalam film The Artist (2011). Ia putri dari sutradara film Argentina Miguel Bejo dan pengacara Silvia. Ketika ia berusia tiga tahun, keluarganya pindah ke Perancis, melarikan diri dari kekuasaan militer Argentina ketika itu.

A Knight's Tale merupakan film perdananya dalam industri film AS. Film-filmnya yang berikut adalah 24 Hours in the Life of a Woman (2002, sebagai Olivia) dan OSS 117: Cairo, Nest of Spies (2006, sebagai Larmina El Akmar Betouche). Dalam penggarapan OSS 117, ia berkenalan dengan sang sutradara, Michel Hazanavicius. Hazanavicius kemudian menikah dengannya. Mereka punya dua anak, Lucien dan Gloria.

Hazanavicius pula yang menyutradarai film The Artist. Bejo mendapat peran Peppy Miller, aktris dari era 1920-an dalam film bisu tersebut. Film itu menjadi Best Film dalam Academy Awards 2012. Dalam ajang yang sama, Hazanavicius menyabet Best Director dan Jean Dujardin, pemeran aktor era 1920-an George Valentin dalam The Artist, menjadi Best Actor.  

Sementara itu, Bejo meraih gelar Best Actress pada Cesar Awards 2012. Ia juga masuk nominasi untuk kategori Best Supporting Actress pada sejumlah ajang penghargaan film internasional, antara lain Academy Awards 2012 dan Golden Globe Awards 2012.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com