Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konser Tanpa Nama Peterpan

Kompas.com - 24/05/2012, 06:38 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup band yang dulu bernama Peterpan saat ini masih tanpa vokalis Nazriel Irham atau Ariel yang mendekam di tahanan. Namun, hal tersebut tak menyurutkan Uki (gitar), Lukman (bas), David (keyboard), dan Reza (drum) untuk mengobati kerinduan para penggemarnya lewat Konser Tanpa Nama di The Hall, Senayan City, Jakarta Selatan, Selasa (29/5/2012).

Konser Tanpa Nama merupakan konser yang digagas Uki, Lukman, David, dan Reza tanpa menggunakan nama band yang telah membesarkan mereka. "Di konser ini untuk sementara nama (band) kami enggak ada namanya, makanya 'Konser Tanpa Nama'," kata David dalam jumpa pers di Epicentrum, Jakarta, Rabu (23/5/2012).

Konser yang akan dikonsep secara instrumental tersebut menurut Uki hanya akan terjadi sekali saja dalam perjalanan karier band yang berasal dari Bandung, Jawa Barat itu. "Format konser ini enggak akan terulang. Soalnya lucu juga, kami punya vokalis, tapi konsernya instrumental," kata Uki.

Tanpa Ariel, Konser Tanpa Nama tetap akan memanjakan peyuka musik Peterpan. "Saya ingin membawa pendengar ke start awal sebelum Ariel keluar (penjara)," kata Uki. "Mudah-mudahan setelah ini ada konser yang lebih besar lagi. Jadi, tujuan konser ini adalah agar pendengar bisa melihat perjalanan kami dari awal sebelum Ariel keluar (penjara)," ungkap Uki.

Tak hanya itu, konser yang digelar gratis untuk Sahabat Peterpan ini juga akan mengenalkan album instrumental Uki, Lukman, David, dan Reza yang berjudul "Suara Lainnya".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau