Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paramitha Rusady Simpan Kebaya Busuk

Kompas.com - 03/06/2012, 14:52 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Paramitha Rusady (45) mengaku mengoleksi busana. Ternyata, kebaya lusuh merupakan salah satu pakaian kesukaan yang dikoleksinya itu.  

Pemeran Cindy dalam film layar lebar Catatan Si Boy 4 ini menyebut kebaya lusuh itu kebaya busuk. Kebaya tersebut pernah dikenakannya dalam sinetron berjudul Ibu Pertiwi.

Mengapa pakaian itu menjadi favoritnya? "Karena sulit mendapatkan efek leceknya itu," ujar perempuan yang bernama sapaan Mitha ini. "Memang saya taruh di rumah, enggak boleh dibuang!" ujar ibu satu anak ini lagi.

Untuk mendapatkan efek kusam, kebaya itu sengaja ditanam dalam tanah selama dua minggu oleh Mitha. Proses kreatif untuk mendapatkan kesan lusuh tersebut yang menurutnya mengandung nilai yang tinggi. "Setiap kostum itu ada memorinya dari setiap film dan sinetron," tambahnya. (Ferro Maulana)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau