JAKARTA, KOMPAS.com -- Aktor Tora Sudiro mengaku stres berperan menjadi pelatih tim sepak bola dalam sinetron Tendangan Si Madun musim kedua.
"Jadi pelatih yang sangat stres, karena saya nggak ngerti bola," katanya saat memberikan keterangan pers di Jakarta, Kamis.
Pelakon bernama lengkap Gusti Taura Danang Sudiro itu mengaku sering salah menyebut istilah sepak bola saat pengambilan gambar untuk sinetron tersebut. "Pernah tuh bilang, 'gocek! gocek! tendang!', akhirnya 'smash'," katanya.
Aktor peraih Piala Citra dalam Festival Film Indonesia tahun 2004 lewat perannya dalam film Arisan! itu mengaku akan belajar lebih banyak mengenai sepak bola.
Dalam sinetron yang akan ditayangkan pada bulan Ramadhan itu, Tora akan beradu peran dengan Yusuf Mahardika (Madun), yang mengaku bisa bermain sepak bola. "Saya tahu Anda tidak nonton karena kesibukan, tapi kasih tahu yang lain ya," katanya bercanda.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.