Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dimas Beck Berurusan dengan Polisi Perancis

Kompas.com - 06/08/2012, 14:58 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Dimas Beck, artis peran sekaligus pembawa acara yang juga menyanyi, sempat apes. Ia terpaksa harus berurusan dengan polisi ketika sedang berlibur di Nice, Perancis, akhir Juli 2012.

"Kebetulan di Jakarta baru tiga hari, habis pulang dari Eropa dan aku kecopetan di Nice, sebelah selatan Perancis," kisah Dimas dalam wawancara di Fabel Cafe, Jakarta Selatan, Minggu (5/8/2012).

Musibah itu menimpa Dimas ketika sedang bersantap di sebuah restoran. "Aku orangnya teliti enggak teliti. Dari kejadian itu (kecopetan), sampai urusan ke polisi. Pas di restoran itu aku minta cek rekaman di kamera, tapi katanya CCTV mereka rusak," ceritanya.

Dimas tak bisa menerima alasan pihak restoran tersebut. Ia pun mengancam akan melaporkan pihak restoran itu ke polisi, karena curiga si pencopet merupakan karyawan restoran tersebut. "Kayaknya, yang ambil masih orang restoran situ. Soalnya, pas malamnya, dompetnya balik lagi walaupun ditemukan di tempat sampah hotel. Dompetnya sih ada, kartu identitas ada, tapi isinya (uang) enggak tersisa," keluhnya.

Dimas yang semula akan berkeliling Eropa selama satu bulan akhirnya terpaksa menyingkat waktu liburannya. "Dari situ habis total, enggak punya uang sama sekali, akhirnya pulang. Rencananya sih 25 hari, malah jadi 20 hari," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com