Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rian dMasiv Nikmati Jakarta Tanpa Kemacetan

Kompas.com - 15/08/2012, 11:43 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Rian, vokalis grup d'Masiv, akan berada di Jakarta untuk merayakan Idul Fitri 1433 Hijriah. Para kerabatnya dari Yogyakarta yang justru akan bersilaturahim dengannya di Jakarta kali ini.

"Lagi enggak mudik. Karena keluarga di Yogya rencananya datang ke sini. Saya kan biasanya ke Yogya. Sekarang, gantian lah, keluarga di Yogya datang ke Jakarta," ceritanya ketika ditemui di Gedung Smesco, Jalan Gatot Soebroto, Jakarta, Selasa (14/8/2012).

Kenyataan itu membuatnya sangat senang. Sebab, ia bisa menyaksikan keadaan langka dengan mata kepalanya sendiri, ketika jalan-jalan di Jakarta menjadi lengang. Maklum, kemacetan sudah menjadi pemandangan sehari-hari di Jakarta.

Bahkan, mulai Selasa (14/8/2012), Rian sudah bisa melihat tanda-tandanya. Ketika keluar rumah menuju Gedung Smesco untuk menghadiri acara buka puasa bareng anak-anak panti asuhan dan beberapa artis musik dari Musica Studio's, perjalanannya terbilang lancar. Rian pun sempat nyeletuk, "Ah, seandainya Jakarta tiap hari jalannya lancar begini." Ia pun bersorak menikmati perjalanannya yang lancar.

Meskipun diakuinya masih ada beberapa titik kemacetan yang mesti dilewatinya, paling tidak tidak sebanyak biasanya. Rian lantas membayangkan suasana Jakarta pada Lebaran yang dinanti-nantikannya. "Sudah mulai enak. Ya, ada sih beberapa titik yang masih macet. Tapi, sudah kelihatan sepinya kok. Ya, senang banget. Kaya di kota apa, sepi gitu," ucapnya lalu tersenyum. (Willem Jonata/Agung Budi Santoso)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com