Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dukung Obama, Beyonce Kirim Surat Terbuka

Kompas.com - 07/11/2012, 12:42 WIB

LOS ANGELES, KOMPAS.com Penyanyi Beyonce Knowles punya cara sendiri untuk menggalang suara dari penggemarnya di AS agar memberikan suaranya kepada Barack Obama, calon presiden dari Partai Demokrat.

Menjelang detik-detik pengumpulan suara, Senin (5/11/2012) malam, pelantun "Crazy in Love" ini  melalui situs resmi pribadinya merilis sebuah surat yang ditulis tangan untuk Presiden Obama.

"Presiden Obama, setiap hari kami melihat ketulusan dan karakter Anda. Itu semua telah menginspirasi kami untuk memberikan lebih dari diri kami sendiri," begitu tulisnya.

"Anda adalah pemimpin yang bisa membawa kami dari tempat kami berada sekarang menuju tempat yang kami inginkan. Anda adalah alasan putri saya dan keponakan akan tumbuh mengetahui bahwa mereka benar-benar bisa menjadi apa pun yang mereka inginkan. Dengan penuh rasa hormat dan kagum, Beyonce."

Seperti diketahui, Beyonce dan suaminya, Jay-Z, memberikan dukungannya kepada Obama sejak pemilu pertamanya. Beyonce bahkan tampil dalam pelantikan Obama pada tahun 2008. Bersama dengan Jay-Z, ia berhasil mengumpulkan 4 juta dollar AS dalam acara pengumpulan dana untuk kampanye pemilihan kembali Obama.

Tak hanya melayangkan surat kepada Obama, Beyonce juga sempat menulis surat pribadi kepada Ibu Negara Michelle Obama pada April lalu. "Dia seorang ibu yang begitu peduli, dia seorang istri, sementara pada saat yang sama, dia adalah First Lady!" tulis Beyonce.

"Michelle, terima kasih banyak untuk setiap hal yang Anda lakukan bagi kami. Saya bangga memiliki putri saya tumbuh di dunia di mana dia memiliki orang-orang seperti Anda."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com