Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Duka Alexa untuk Korban "BMW Maut"

Kompas.com - 02/01/2013, 18:00 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Grup power pop Alexa, yang beranggota Aqi (vokal), Satrio (gitar), dan Fajar (drum), ikut berduka atas tabrakan maut antara BMW X5, yang dikendarai oleh putra Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Hatta Rajasa, Rasyid Amrullah Rajasa (22), dengan angkutan umum Daihatsu Luxio, di Km 3,5 Tol Jagorawi, Selasa (1/1/2013) pagi.

"Saya mewakili Alexa ikut berduka cita sedalam-dalamnya. Ini musibah, tidak ada yang menginginkan terkena musibah," ujar Aqi saat berbincang dengan Kompas.com per telepon di Jakarta, Rabu (2/1/2013).

Aqi menyesalkan kecelakaan tersebut terjadi karena pengemudi mengantuk dan mengakibatkan dua orang tewas, yakni Muhammad Raihan (satu setengah tahun) dan Harun (57). Tiga orang lain yang terluka adalah Supriyati (35), Enung (30), dan Rifan (8). Menurut Aqi, mengantuk hanya bisa diatasi dengan beristirahat di tepi jalan, bukan dengan memaksakan diri terus berkendara.

"Ini biasanya karena ngantuk juga. Makanya, kalau sudah ngantuk, mending istirahat saja. Kalau sudah kecelakaan, pasti bakal menyesal. Tapi, bagaimana pun, ini musibah," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com