JAKARTA, KOMPAS.com -- Presenter olahraga Franda (26) mengambil jeda napas saat ditanya manakah yang lebih disukainya antara sepak bola dan balap Formula 1, dua olahraga favoritnya. "Hmmm... olahraga apa ya?" katanya saat ditemui pada malam penganugerahan Panasonic Gobel Awards (PGA) ke-16 di Jakarta, akhir pekan lalu.
Lantas, dengan intonasi penuh keyakinan, mantan VJ MTV itu menjawab cepat, "F1. Soalnya seru saja. Saya sangat menikmati F1," kata nomine PGA ke-16 untuk kategori presenter olahraga favorit itu.
Ia bahkan rela tidak menonton klub sepak bola kesayangannya, Barcelona, jika kebetulan pada saat bersamaan ada siaran balap F1. Selain menegangkan, F1 dinilainya melibatkan banyak faktor lain yang menjadikannya satu paket tontonan menarik. "Bukan hanya faktor pengemudinya, tapi juga soal mobil, tim, dan strategi juga," kata Franda.
Penggemar berat Kimmi Raikonnen itu pun masih menyimpan obsesi untuk menonton langsung seri balap F1. "Selama ini belum pernah melihat langsung balapannya. Rencananya, tahun ini mau nonton Grand Prix Singapura," ujar Franda.
Kalau ada yang menawarkan untuk meliput langsung ajang F1? "Wah... pengin banget!" ujar gadis manis itu dengan wajah berseri. (ENG)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.