JAKARTA, KOMPAS.com -- Vokalis Joy Tobing membagi kebahagiaannya sepulang dari Bournemouth, Inggris, baru-baru ini. Kata Joy, karena telah memuaskan dengan nyanyiannya, ia diminta untuk menetap di sana.
Diceritakan oleh Joy, para penonton, yang kebanyakan warga setempat, puas menontonnya menyanyi dengan iringan Mantovani Orchestra dalam konser The Magic of Mantovani Concert: From Beatles to James Bond, di Bournemouth Pavilion, 14 April 2013 waktu setempat, dan dalam sebuah pertunjukan di St Peter's Church, 19 April 2013.
Kegiatan Joy dimulai dengan keberangkatannya ke London pada 12 April 2013. "Sampai di London 13 April 2013, saya langsung ke Bournmouth dalam rangka The Magic of Mantovani Concert. Saya datang ke London itu melalui manajemen saya, karena saya 2005 pernah rekaman di sana bareng music director saya, Matheson Bayley," jelas Joy dalam wawancara di kawasan Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Selasa (23/4/2013) malam.
Joy mengaku mendapat apresiasi di sana. "Setelah konser tanggal 14, di mana konser itu murni diadakan untuk masyarakat Inggris atau penontonnya rata-rata bule, mereka senang, mereka memuji," ceritanya.
Joy mengaku pula, dalam pertunjukannya di St Peter's Church ia mendapat sambutan hangat. Ia pun mengaku diminta untuk tinggal di Bournemouth, kota kecil yang berjarak dua jam dari London itu. "Tanggal 19 itu saya konser lagi di St Peter's Church, yang penontonnya orang Inggris semua. Setelah konser di gereja selesai, semua orang menyalami saya, semua meminta saya tinggal di UK supaya bisa menyanyi terus di sana, menghibur mereka. Malah, mereka janji akan membuat konser lagi buat saya," ceritanya lagi.
Namun, ia belum mau memenuhi permintaan mereka, karena ia punya anak di Tanah Air. "Ya, mereka tahu saya punya anak dan single parent. Biar saja keadaan seperti sekarang, kita lihat ke depannya seperti apa. Memang, tawarannya sempat menggiurkan. Tapi, saya tahu batasannya. Saya lihat ini positif, mereka menginginkan saya. Tapi, untuk mewujukan impian tinggal di UK, saya biarkan mengalir saja, biarkan saya kembali dulu karena ada Joshua, anak saya," tuturnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.