Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ringgo-Sabai Mulai Berburu Lokasi Pernikahan

Kompas.com - 11/05/2013, 05:24 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Aktor Ringgo Agus Rahman membantah kabar bahwa ia telah melamar artis peran yang juga model Sabai Morscheck pada Maret 2013. Ia dan kekasihnya baru akan membicarakan rencana pernikahannya kepada keluarga mereka.

"Jangan kemakan omongan, gue belum lamaran. Gue sendiri enggak tahu pasti rencananya kapan, gue mesti lihat waktunya dulu. Kan tahun ini masih panjang, gue juga mesti lihat kesiapannya dulu, guenya dan dianya sudah siap apa belum," kata Ringgo dalam wawancara di Anomali Setiabudi Building, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (10/5/2013).

Ringgo berharap tahun depan ia bisa menjalankan impiannya itu. "Kalau dari gue iya, kalau lihat paling mungkin tahun depan. Kami sih sudah ada omongan kira-kira tahun depan. Kenapa tahun depan ada alasannya, karena enggak dadakan juga," ujarnya.

Sejauh ini, Ringgo cenderung untuk mencari tempat dulu yang tepat untuk melangsungkan pernikahannya. "Gue sama dia pengin lihat tempat dulu, terus kemungkinan diskusi dulu sama keluarga kapan dan di mana. Kebetulan gue kan belum pernah nikah," ujar Ringgo.

"Ada yang nyaranin sudah pakai ini saja, itu saja, jadi ya sudah mending kami cek aja sendiri," lanjutnya.

Dua lokasi sudah pilih Ringgo jika pernikahannya terjadi tahun depan. "Kalau gue sih pengin milih Bandung atau Bali. Gue dan keluarga dari Bandung, kalau Bali dia dan keluarganya dari Bali. Tapi gue sih pasrah saja, mungkin dia yang punya konsep. Sumpah gue belum pernah nikah," katanya lalu tertawa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau