JAKARTA, KOMPAS.com -- Penyanyi Wenda Tan (23) boleh dibilang selalu melengkapi penampilannya dengan bulu mata palsu. Wenda mengaku tak percaya diri jika tidak mengenakan bulu mata palsu untuk memperindah bentuk matanya.
"Saya lebih PD (percaya diri) karena pakai bulu mata (palsu). Bulu mata kita kan kurang tebal. Biasanya cewek pakai bulu mata (palsu) kan bisa langsung tebal atau tipis, disesuaikan saja," tutur Wenda.
Berawal dari kegemarannya mengenakan bulu mata, Wenda mulai berani memproduksi bulu mata berbagai bentuk.
"Sebenarnya sudah dari tahun lalu, tapi kita (kami, maksudnya) survei dulu, keluarlah 42 macam bulu mata dan bisa dipakai sehari-hari. Ada yang cuma keluar 100 pieces (per macam). Dibuat yang premium. Kami jaga quality dengan harga terjangkau. Pabriknya sudah 55 tahun," terang pemilik nama asli Sarwendah Tan ini.
Jika menikah nanti, tahun ini, dengan pembawa acara dan artis peran Ruben Onsu, Wenda berencana akan mengenakan bulu mata buatannya sendiri. Setelahnya, Wenda akan memproduksinya secara terbatas alias limited edition.
"Waktu nikah nanti aku desain sendiri, enggak tahu pakai yang mana, nanti aku keluarin limited edition juga," ujarnya. (Okki)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.