"Ya, dulu seperti itu," kata Rida di sela penampilannya bersama rekan-rekannya dalam proyek musik iHaqi Nasyid dalam program Live Streaming AQM Movie di SAE Institut, FX Plaza, Jakarta Selatan, Rabu (17/6/2013) malam.
Dengan berjalannya waktu, Rida, yang kini melantunkan lagu-lagu religi dalam formasi iHaqi Nasyid, perlahan tapi pasti mulai merasakan kenyamanan dalam berhijab. Akhirnya, ia tak malu lagi.
"Pas gabung (bersama iHaqi Nasyid) aku langsung ngerasain nyamannya," kata Rida lagi.
Ketika sudah merasa nyaman, wanita kelahiran Cimahi, Jawa Barat, 9 Oktober 1971, ini tak perlu lagi menyembunyikan hijabnya. "Jadi ngapain disembunyikan? Mau pop, mau religi, kalau sudah berhijab ya berhijab saja," tekannya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.