Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gara-gara Pria, Timbul Konflik dalam Cherrybelle

Kompas.com - 08/01/2014, 20:54 WIB
Irfan Maullana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Sutradara Rizal Mantovani berencana merilis film layar lebar hasil garapannya berjudul Cherrybelle pada Maret 2014. Menurut Rizal, film yang dibintangi langsung oleh para personel girlband Cherrybelle—Angel, Cherly, Christy, Felly, Gigi, Kezia, Ryn, dan Steffy—itu akan lebih seru dengan bumbu cerita konflik internal dalam grup tersebut.

"Di situ akan diceritakan Anisa keluar. Terus, di sini Cherrybelle sedang mencoba gaya baru karena mereka ingin berkembang. Dari situ masuklah seorang koreografer, yang keren, ganteng. Gara-gara itu, terjadilah konflik," cerita Rizal memberi sedikit bocoran film Cherrybelle dalam wawancara di XXI Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (5/1/2014).

Menurut Rizal, ia berusaha membuat kisah dan kesan yang lebih segar mengenai Cherrybelle dalam film tersebut. Karena itu, ia memilih untuk shooting di Melbourne, Australia.

"Terus, sampai ke Melbourne, kami bikin Cherrybelle yang fresh. Kebetulan ada satu tempat di Australia yang namanya sama seperti nama desa di Jawa. Itu clue-nya," cerita Rizal lagi.

Meski film itu dibintangi oleh girlband, Rizal menekankan bahwa film tersebut bukan film drama musikal.

"Ini bukan musikal, meski ada dance-nya dan mereka nyanyi. Ini hanya beberapa titik saja yang mereka dance. Kami coba bikin yang lain. Kalau ngomong boyband dan girlband itu beda sendiri. Walaupun mereka sebagai grup, mereka punya karakter sendiri, ada yang pemalu, ada yang berani, ada yang leader grup," papar Rizal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau