Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keluarga Tak Percaya Mongol Main Film Bareng Nirina

Kompas.com - 12/01/2014, 11:13 WIB
Irfan Maullana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Keluarga Mongol Stress, komika dari Manado, Sulawesi Utara, sempat tak percaya ketika Mongol mengaku bahwa ia telah bermain film bareng artis peran terkenal Nirina Zubir.

Mongol berperan dalam film komedi aksi Comic 8, yang disutradari oleh Anggy Umbara dan juga dibintangi oleh Indro "Warkop", Nirina, dan sejumlah komika lain.

"Kebetulan di sini ada Nirina, yang Mongol favoritkan banget. Gue enggak pernah bohong, gue di semua media ngomongnya sama, semua film dia gue tonton karena memang gue nge-fan," cerita Mongol, yang bersama sebagian pemain film Comic 8 berkunjung ke Redaksi Kompas.com, Jakarta, Jumat (10/1/2014).

"Pas diajak main film ini, ternyata ada dia (Nirina). Ya sudah, gue langsung senang, langsung telepon ke Manado, bilang, 'Ini kita (saya) mau bermain film sama Nirina Zubir'. Yang di Manado bilang, 'Ah mana mungkin mau bermain film begitu'," lanjutnya dengan aksen Manado-nya.

"Kalau Mongol boleh jujur, sebelum posternya (poster film Comic 8) keluar, Mongol sudah kirim duluan posternya ke Manado. Ini serius, lho. Karena kebetulan punya percetakan, ada sisa kertas banyak, 'Nih ada duit seratus (Rp 100 ribu), lo cetak banyak-banyak, terus kirim ke Manado. Yang penting, jangan bilang Tante ya, yang penting ada duit rokok'," ceritanya lagi.

Sambung Mongol, keluarganya baru percaya bahwa ia bermain film bersama Nirina setelah mereka menerima poster-poster kiriman Mongol.

"Tapi, di kala poster ini sudah jadi dan Mongol kirim ke Manado, 'Benar ternyata kita (kamu) bermain film'. Memang Manado menunggu. Mereka bilang, 'Ngol, kalau bisa Nirina datang ke sini'," tuturnya.

Bagi Mongol, bermain film yang diproduksi oleh Falcon Pictures itu merupakan sesuatu yang bisa dibanggakan olehnya.

"Soalnya, begini, ini kan suatu hal yang dibanggain seumur hidup, karena bisa main film. Tidak ada perhitungan untung ruginya, yang penting eksistensi kita di dunia entertainment itu sah dengan bermain film," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com