Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soulvibe Deg-degan Hadapi Java Jive

Kompas.com - 19/01/2014, 13:57 WIB
Irfan Maullana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Mendaur ulang lagu "Gerangan Cinta" milik Java Jive, band dari Bandung yang populer pada 1990-an, menjadi pengalaman pertama bagi grup Soulvibe dari Jakarta dalam membuat aransemen baru untuk lagu lama. "Gerangan Cinta" versi baru itu menjadi bagian dari album ketiga Soulvibe, Gravitasi Modern, yang dirilis pada 2013.

"Ini pengalaman Soulvibe me-remake lagu orang, lagunya Fatur (vokalis Java Jive). Kebetulan di era 1990-an, bandnya Fatur, Java Jive, pakai konsep dua vokalis seperti kami. Setelah kami coba, makin sering latihan, kami coba bikin demonya, dari situ kami putuskan untuk masukin 'Gerangan Cinta' ke album Gravitasi Modern," kata Bayu (vokal) sekaligus mewakili Abenk (vokal), Rio (keyboard), Asa (gitar), Handy (bas), dan Caesar (drum) dalam program Kompas.com Studio Attack di Studio Abbe, Gandaria I No 9, Jakarta Selatan, Jumat (17/1/2014).

Dengan pengalaman yang masih hijau itu, Soulvibe mengaku tak bisa menghindari rasa deg-degan ketika harus memerdengarkan "Geragan Cinta" versi mereka kepada Fatur dan kawan-kawan Java Jive-nya.

"Kami awalnya deg-degan banget sih. Kata Kang Fatur, 'Sebenarnya banyak yang mau pakai lagu ini, makanya coba kita dengar dulu deh'. Apalagi, ada dua sampai tiga band yang juga nge-remake lagu itu," cerita Handy.

Menurut Handy, ia dan rekan-rekan sebandnya menggunakan cara yang ternyata ampuh untuk memikat Fatur bersama para personel lain Java Jive.

"Aransemennya ala Soulvibe, tapi esensi lagunya enggak berubah. Lagian, pas 1990-an itu kami suka mendengarkan juga," terang Handy. "Versi aslinya kan based on guitar, kalau versi Soulvibe ada sentuhan R&B dan soul-nya, cara nyanyinya juga beda," lanjut Handy.

Akhirnya Soulvibe lulus. "Yang bikin leganya itu, Kang Fatur sama teman-teman bandnya sendiri itu ngedengerin dan mereka bilang suka. Dari situ, makanya ini kami jadikan single," ungkap Handy.

Selain mengenalkan "Gerangan Cinta", Soulvibe juga mengajukan "Dilema" sebagai single selanjutnya, yang dipromosikan pada akhir 2013. "Single 'Dilema', ini temanya fun, ini ikut mewakili karakter album kami yang energik, breakthrough, dan fun," ucap Bayu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com