Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berbisnis Wisata Religi, Sahrul Gunawan Dikira "Nyaleg"

Kompas.com - 07/04/2014, 21:47 WIB
Irfan Maullana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Artis peran dan penyanyi Sahrul Gunawan (37) mengaku serius dalam menggeluti bisnis biro perjalanan yang berkait dengan kegiatan ibadah. Beberapa biro perjalanan telah dibukanya di luar Jakarta. Namun, tak jarang ia dikira sedang mencalonkan diri untuk menjadi calon anggota legislatif ketika sedang mempromosikan usahanya itu.

"Sudah buka di Padang, Garut, Kebumen. Market terbesar aku tuh Sulawesi Selatan. Aku dicurigain nyaleg di sana, padahal enggak," kata Sahrul dalam wawancara di Pasaraya Grande, Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (6/4/2014).

Menurut pria yang terkenal dalam sinetron seri Jin & Jun ini, usaha wisata religi menjanjikan baginya.

"Alhamdulillah sudah balik modal, tinggal pengembangan. Aku perbanyak perwakilan daerah karena yang aku geluti itu jasa pariwisata yang berhubungan dengan ibadah," katanya lagi.

Ia sadar, dalam menjalankan bisnis tersebut, ia harus berhadapan dengan banyak pesaing. Karena itu, ia berupaya memberi layanan yang terbaik.

"Apa yang mereka bayarkan, mereka harus diservis dengan baik. Aku bisnis ini karena dendam. Aku pernah ikut umrah dan haji, servis travelnya enggak baik, jadi aku pengin enggak mengecewakan pelanggan," tuturnya.

Karena layanan itu, kata Sahrul, banyak orang memilih biro-biro perjalanannya. 

"Setiap minggu ada keberangkatan. Alhamdulillah minimal satu grup itu 20 orang. Memang enggak gampang ngurus segitu," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau