"Jadi, uniknya film ini, biasanya kan sebuah lagu diciptakan dari sebuah film. Tapi, ini kebalik, dari lagu ke sebuah film," kata Marcella dalam wawancara di lokasi shooting film Mantan Terindah, di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Jumat lalu (5/6/2014).
Marcella mengaku sudah tertarik untuk membuat film tersebut sedari ia menjadi produser film omnibus yang merupakan hasil adaptasi novel karya Dewi "Dee" Lestari, Roctoverso.
"Ini ide dari aku produksi Rectoverso dan akhirnya kesampaian, karena ini (lagu 'Mantan Terindah') judulnya menarik, dan pasti setiap orang punya yang namanya mantan (pasangan) terindah," jelas Marcella, yang juga membintangi film Mantan Terindah bersama Karina Salim, Edward Akbar, dan Ray Sahetapy.
"Film Mantan Terindah ini lahir dari lagu Kahitna. Yang mengundang (ketertarikan) itu ya judulnya," lanjutnya.
Marcella mengaku, tak mudah membikin film dengan sumber inspirasi lagu.
"Ternyata tidak mudah ya membuat film yang inspiratif karena lirik lagunya juga terbatas, lalu kami kembangkan jadi skrip," ujarnya.
Film yang memakan waktu penggarapan satu tahun, termasuk shooting 21 hari, tersebut dijadwalkan akan diputar di gedung-gedung bioskop Tanah Air mulai 6 November 2014.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.