"Ini kan karena adanya sosial media. Jadi masalahnya jadi tidak terlihat masalah, tapi lebih kepada sakit hati, rasa enggak nyaman, malu dan sebagainya. Jadi kalau menurut saya, sosial media bukanlah tempat yang baik untuk mencurahkan isi hati yang kemudian terkait dengan hubungan anak-ibu atau suami-istri, atau apa," ujar Rose saat dihubungi per telepon oleh Kompas.com di Jakarta, Senin (31/8/2015).
Menurut dia, keduanya harus segera menghapus posting tersebut dan melakukan tatap muka untuk berbicara langsung. "Apa pun bentuknya, menurut saya dua-duanya sudah enggak usah nanggepin lagi. Sudah, sudah berhenti sampai di situ saja. Cepat dihapus, kemudian ngomong langsung empat mata. Dan kalau sudah sampai seperti ini, menurut saya, ini jadinya di-blow up ke mana-mana. Interpretasinya udah macam-macam," tuturnya.
"Makanya kan interpretasi ke mana-mana. Kalau menurut saya sudah selesai sampai di sini, ajak ngomong, ketemu, ngomongin aja. Karena kalau sudah di sosial media itu, nanti apa yang jadi masalah enggak keliatan lagi. Lebih kepada sakit hati, pride terganggu, dan juga komunikasi jadi enggak nalar karena panas hatinya," lanjut Rose.
Rose juga mengingatkan agar setiap figur publik lebih bijak, dan dapat menahan diri tidak menggunakan media sosial untuk mengumbar masalah pribadi di lini massa. "Harus bisa ngerem diri sendiri, kita juga harus hati-hati baca postingan orang," ujarnya.
Saat ditanyakan apakah yang diutarakan Aurel di Instagram dipicu oleh dampak psikologis anak terhadap perceraian orangtua, Rose enggan menjawabnya. "Mau enggak mau kemungkinan juga bisa masalah dalam situ yang belum tuntas. Tapi jadi makin besar kan, jadi makin berandai-andai kan. Kalau saya melihatnya, yang baca diem aja enggak usah ikut campur. Media juga enggak usah ikutin lagi. Biarkan urusan domestik dibereskan. Kalau mau kasih saran biarkan mereka saling berkomunikasi dua arah yang baik tanpa marah bereskan ini. Gimana pun, si anak 'Saya butuh ibu', sang ibu juga butuh anaknya," tutur Rose.
Untuk diketahui, pada Sabtu (29/8/2015) malam, Aurel, yang lahir pada 10 Juli 1998, merayakan ulang tahunnya yang ke-17 di sebuah kelab di Jalan Kemang Raya, Jakarta Selatan. Namun, KD tidak hadir. Aurel, melalui akun Instagram-nya, @aurelie.hemansyah, mengungkapkan bahwa KD tidak datang ke pesta ulang tahunnya karena dilarang oleh Raul.
"Sebenarnya aku nggak mau nulis ini, tp aku lelah dibilang dan dibully sebagai anak durhaka!!!" tulis Aurel pada Minggu.
"Mimi adalah ibu yg melahirkan aku dan aku nggak mungkin mau menjadi anak durhaka walau apapun keadaannya... Sudah 5 bulan aku nggak bisa ketemu mimi jd gmn aku bs post foto sm mimi :(," tulisnya lagi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.