Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Film "3" Kuras Tenaga Agus Kuncoro

Kompas.com - 10/09/2015, 21:15 WIB
Thalia Shelyndra Wendranirsa

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -- Artis peran Agus Kuncoro mengaku cukup tertantang dengan permintaan sutradara Anggy Umbara yang menuntutnya tampil sempurna saat proses pengambilan gambar film 3 (Alif-Lam-Mim).

"Anggy itu punya ukuran sendiri, kalau kelebihan ya diulang lagi, kalau kurang ya pasti diulang lagi. Tantangannya ya menghadapi (tuntutan) si Anggy Umbara itu," ujar Agus lalu tertawa saat berkunjung ke redaksi Kompas.com, Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (10/9/2015).

Aktivitas shooting yang cukup menguras tenaga menjadi tantangan lainnya yang harus bisa diatasi Agus. "Masalah jam shooting-nya, misalnya kami start dari habis makan malam, kami bisa adegan fight-fight-fight terus, bisa sampai jam delapan pagi," kata Agus

"Dan adeganku kebanyakan adegan hujan, setiap fighting selalu hujan, jadi ya menguras tenaga sekali," lanjutnya.

Film 3 (Alif, Lam, Mim), yang diproduksi oleh Multi Vision Pictures dan disutradarai oleh Anggy Umbara, direncanakan akan menjadi tontonan yang menyuguhkan adegan laga pencak silat. Hal itu bisa dilihat dari keterlibatan artis peran sekaligus guru silat Cecep Arif Rahman sebagai koreografer adegan laganya.

Selain Agus, film ini juga dibintangi oleh Abimana Aryasatya, Cornelio Sunny, Prisia Nasution, Tika Bravani, Donny Alamsyah, Teuku Rifnu Wikana, Tanta Ginting, dan Cecep Arif Rahman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com