"Aku sempat enggak PD (percaya diri) sebelumnya. Dulu kan enggak hijab, sekarang aku agak malu aja sih. Tapi aku pikir, tujuan nge-dance itukan karena kerja," ujar Bella saat jumpa pers di Hotel Icon, Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (22/10/2015).
Menurut Bella, bergoyang dan menari bukanlah sebuah masalah selagi tuntutan kerja yang dilakoninya itu tak menyimpang.
"Ini dance, bukan tujuan yang aneh-aneh juga," katanya.
Bella ingin menunjukkan bahwa seorang wanita berhijab tetap bisa beraktivitas dan berkarya. "Banyak orang yang bilang, hijab itu bisa menurunkan aktivitas seseorang. Padahal, hijab itu juga bisa berkarya dan dance," ucapnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.