Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Donny Alamsyah Sempat Jenuh Jadi Aktor

Kompas.com - 17/02/2016, 19:00 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -- Rasa jenuh berakting pernah menghinggapi aktor peran Donny Alamsyah (37). Terlebih ketika ia merasa lelah melakukan adegan saat pengambilan gambar.

"Di tengah shooting kecapekan dan masih banyak pekerjaan yang belum selesai, jenuh itu ada," ucap Donny dalam wawancara di Elite Club, Epicentrum, Jakarta Selatan, Rabu (17/2/2016).

Beruntung perasaan jenuh itu tak berlarut-larut dan tak membuat Donny memutuskan pensiun sebagai aktor. Sebab, ketika Donny melihat hasil akhir film yang dibintanginya, rasa jenuh itu bisa hilang seketika.

"Obat saya tuh pada saat saya melihat hasil filmnya, pas liat oke dan puas. Ternyata hasilnya bagus, semua kerja keras terbayarkan sudah," tuturnya.

Donny memulai karier aktingnya dalam film Gie pada 2005 lalu. Hingga kini ia telah bermain dalam 23 judul layar lebar dan 13 film televisi.

Ayah satu anak ini pernah masuk nominasi Aktor Utama Terbaik Festival Film Indonesia 2008 untuk film Fiksi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau