Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seri Kelima "Indiana Jones" Akan Dirilis Juli 2019

Kompas.com - 17/03/2016, 12:25 WIB
LOS ANGELES, KOMPAS.com -- Harrison Ford dan Steven Spielberg akan bekerja sama untuk film terbaru Indiana Jones, seperti diumumkan The Walt Disney Company.

Direncanakan, seri kelima dari film tersebut akan diluncurkan pada Juli 2019.

Film yang belum diumumkan judulnya itu akan beredar 11 tahun setelah seri keempat Indiana Jones, Kingdom of the Crystal Skull, yang dirilis pada 2008.

Ford dan Spielberg kali pertama bekerja sama dalam film perdana Indiana Jones: Raiders of the Lost Ark, pada 1981.

Dalam film itu arkeolog Jones berlomba keliling dunia untuk mencari Tabut Perjanjian sebelum jatuh ke tangan Nazi.

Tiga tahun kemudian muncul Temple of Doom, yang diikuti oleh The Last Crusade pada 1989, sebelum Kingdom of The Crystal Skull.

Ford, yang juga terkenal sebagai Han Solo dalam film Star Wars, akan berusia 77 tahun ketika episode kelima India Jones dirilis.

"Indiana Jones merupakan salah satu hero terhebat dalam sejarah film dan kami tidak sabar untuk membawanya kembali ke layar tahun 2019," terang Presiden Walt Disney Studios, Alan Horn.

Keempat film Indiana Jones sejauh ini menghasilkan kira-kira dua miliar dollar AS atau Rp 26,3 triliun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau