YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran dan pembawa acara Nirina Zubir (36) mencoba membayangkan jika dirinya yang berada di posisi Cinta, karakter utama film Ada Apa dengan Cinta? 2 (AADC? 2).
"Nyesek. Sakit banget pasti," ujarnya saat menghadiri pemutaran perdana film AADC? 2 di Empire XXI, Yogyakarta, Sabtu (23/4/2016) malam.
Namun, ia belum tahu sebenarnya apa yang terjadi antara Cinta dan Rangga dan kelanjutan perjalanan asmara mereka karena baru sebatas menonton trailer filmnya.
"Makanya saya mau lihat filmnya nih, penasaran. He-he-he," tutur perempuan kelahiran Madagaskar ini.
Ia menambahkan, dia merupakan salah satu dari sekian banyak penggemar setia AADC? yang menanti selama belasan tahun hingga akhirnya bisa menyaksikan sekuelnya.
"Bergaungnya sudah lama, orang banyak menunggu. Dulu nonton sama teman-teman nonton. Waktu itu belum masuk ke entertainment," kata mantan VJ MTV itu.
Film AADC? 2 akan diputar serentak untuk umum di Indonesia, Malaysia dan Brunei Darussalam pada 28 April 2016 mendatang.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.