Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jennifer Lopez Menjaga Kebugaran

Kompas.com - 13/06/2016, 15:00 WIB

LAS VEGAS, KOMPAS.com -- Di tengah kesibukan beraksi di panggung, penyanyi Jennifer Lopez (46) tak lupa untuk menjaga kebugaran tubuhnya.

Apalagi, selama satu tahun ini, dirinya disibukkan dengan jadwal manggung di Planet Hollywood Resort & Casino, Las Vegas, Nevada.

Hampir setiap pekan, JLo harus tampil fit di acara Jennifer Lopez: All I Have.

Meski telah menyewa pelatih selebritas Tracy Anderson untuk latihan fisik selama 45 menit setiap hari, JLo tetap merasa perlu ke pusat kebugaran.

"Ini adalah pertunjukan yang menuntut fisik. Sama seperti pemain basket yang berlatih di pagi hari dan bertanding di malam hari," ujarnya.

Pertunjukan berkala yang dimulai Januari sampai Desember 2016 itu memang menguras tenaga.

Bahkan, ada jadwal pertunjukan yang memberikan waktu istirahat hanya dua hari.

Setelah itu, dia harus kembali naik panggung. Beberapa lagu hit yang ditampilkan JLo seperti "On The Floor", "Get Right", "Jenny from The Block", dan "I'm Into You".

"Seperti kalau kalian tidak bisa langsung tiba-tiba bekerja keras sampai terkaget-kaget. Tahu, kan, apa yang kumaksud? Aku memerlukan pemanasan sebelum berada di atas panggung," ujar ibu dari Emme dan Maximilian ini.

Pekan lalu, JLo meluncurkan wangi parfum terbaru lewat media sosial dengan nama JLUST lewat merek Kohl's.

Dia menyebutnya sebagai wewangian di belakang panggung.

"Parfum terbaruku, JLUST, adalah wewangian di belakang panggungku. Sekarang bisa kalian miliki #Kohls, #JLUST #JLOVEGAS," kicaunya di Twitter.

Bahkan, keharuman JLo pun terbawa sampai belakang panggung. (Female First/SIE)

Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi 13 Juni 2016, di halaman 32 dengan judul "Menjaga Kebugaran".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com