JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Laudya Cynthia Bella mengaku langsung merasa nyambung ketika dipertemukan oleh Wafda Saifan.
Mereka dipertemukan untuk berduet dalam "Surga yang Kurindukan", yang menjadi lagu tema film Surga yang (Tak) Dirindukan 2.
"Suaranya bagus banget. Terus udah gitu serunya pertama kali ketemu langsung nyambung," ujar Bella di sela-sela shooting klip video lagu tersebut di kawasan Cilandak Timur, Jakarta Selatan, Jumat (14/10/2016).
Meski baru kali pertama bertemu mantan vokalis band Volume tersebut, Bella sudah lama mengenal Wafdah melalui manajernya.
Menurut Bella, Wafdah cepat dalam beradaptasi dengannya. Mereka berlatih bersama di rumah pencipta lagu Melly Goeslaw, yang merupakan pencipta lagu "Surga yang Kurindukan" itu.
"Kami ngobrol-ngobrol di rumah Teh Melly. Kami di-brainstrom dulu. Terus dengerin lagu, cari nada aku dulu dan baru Wafdah. Udah selesai, kami ngobrol-ngobrol aja," kata Bella.
Sedangkan bagi Wafdah, proses produksi rekaman dengan Bella begitu cepat. Tidak mencapai sepekan.
Ia juga merasa nyaman selama bekerja bareng dengan kekasih Afifuddin Suhaeli Kalla tersebut. "Chemistry-nya dapat-dapat aja sih," kata dia.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.