JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Hamish Daud (36) tampak menggoda vokalis Raisa Andriana (26). Dia menawarkan diri menjadi tukang ojek spesial untuk Raisa.
"Butuh ojek neng?" tulis Hamish pada kolom keterangan foto yang diunggahnya melalui akun Instagram @hamishdw, Kamis (15/12/2015).
Dalam foto tersebut mereka terlihat serasi mengenakan kemeja denim biru. Raisa tampak menjulurkan lidahnya seraya tersenyum bahagia.
Foto itu lantas membuat para pengikut akun @hamishdw heboh. Kebanyakan dari mereka berkomentar positif.
"Foto ini menginspirasi para fans buat posting foto berdua bareng pasangannya...lucu ya! §(^.^) *melipir beli coca cola," tulis seorang komentar.
Untuk diketahui, setelah hubungan asmara Raisa dengan pengusaha kreatif Keenan Pearce kandas, pelantun lagu "Teka Teki" itu santer dikabarkan dekat dengan Hamish. Beberapa kali foto yang menampilkan mereka jalan bersama beredar di media sosial.
Namun, hingga kini baik Raisa maupun Hamish belum mau berbicara apakah mereka telah menjalin cinta atau hanya sebatas teman biasa. Keduanya justru kerap menutup-tutupi statusnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.